Bisnis

Inilah Peluang Bisnis Rumahan dengan Modal Kecil, Keuntungan Tinggi

Kabrina Rian Ferdiani-

07 Jul 2020

Inilah Peluang Bisnis Rumahan dengan Modal Kecil, Keuntungan Tinggi

Bagi Anda yang sekarang ingin mencoba bisnis rumahan, jangan khawatir akan soal modal karena ada beberapa bisnis berawal dari modal sangat kecil namun keuntungannya bisa selangit. Di saat dunia bisnis semakin ketat dan saling bersaing ini tentunya Anda harus memutar otak untuk menghasilkan bisnis yang dibutuhkan orang.

Dunia kerja juga semakin ketat, banyak lulusan sarjana yang tidak mampu bersaing untuk masuk ke perusahaan ternama. Oleh karena itu, untuk mengurangi masalah pengangguran tentu dibutuhkan ide bisnis untuk berwirausaha. Berwirausaha dinilai saat ini lebih menjanjikan karena bisa dilakukan oleh siapa saja.

Oleh karena itu, di tahun ini semakin banyak orang yang mencoba merintis usaha bisnis rumahan karena tidak ada pekerjaan lain yang mampu mereka lakukan. Bermacam-macam usaha sudah diciptakan dengan keunikan masing-masing. Hal ini dilakukan untuk menarik banyak pelanggan untuk usahanya.

Namun, semakin banyak orang yang memulai bisnis mandiri, Anda harus kembali memutar otak untuk menghasilkan ide kreatif agar mampu bersaing juga dalam usaha rumahan ini. Mungkin saat ini Anda ingin memulai sebuah bisnis, namun bingung akan memulai dari mana dan apa yang harus dilakukan selanjutnya. 

Tentunya Anda dapat mencoba bisnis rumahan yang menguntungkan dan Anda kuasai dengan baik. Dalam melakukan bisnis ini Anda tidak perlu mempunyai sebuah modal yang besar seperti saat menjalankan bisnis lainnya. Namun, Anda hanya perlu mencari celah dan memanfaatkan kesempatan lebar ini.


Baca juga: 5 Peluang Usaha Rumahan yang Bisa Dikerjakan dari Garasi


Jualan Minuman yang Unik dan Hits

Pertama yang Anda bisa coba yaitu bisnis rumahan dengan menjual beberapa aneka minuman. Dalam memilih jualan minuman, Anda harus memperhatikan jenis yang unik dan bisa hits di masa sekarang. Karena ada banyak orang yang menjual minuman sama seperti lainnya dan membuat bisnis mereka kurang laku. 

Tenang, karena untuk bisa membuka usaha jualan minuman Anda hanya membutuhkan modal kecil saja. Anda hanya akan mengeluarkan uang untuk membeli peralatan untuk membuat jenis minuman tertentu, seperti tempat atau wadah. Sekarang ini minuman kopi beraneka jenis yang sedang berada di puncak tertinggi.

Memang bisnis rumahan bisa menekan modal sekecil mungkin karena tidak membutuhkan tempat untuk berjualan secara langsung. Jadi, dalam berlangsungnya usaha minuman di rumah saja, Anda harus bisa memanfaatkan media online seperti instagram atau juga kehadiran dari aplikasi pesan antar makanan yang biasanya digunakan oleh restoran.

Dalam membuka pesanan, Anda bisa menerapkan dua sistem yang sampai sekarang masih dijalankan oleh masyarakat, khususnya pengusaha di rumah. Pertama Anda dapat menggunakan metode PO, atau pesan terlebih dahulu hingga memenuhi kuota tertentu. Baru setelahnya dibuatkan sesuai pesanan dengan tidak melampaui deadline sejak kesepakatan di awal.

Dalam memulai bisnis rumahan, Anda tak perlu khawatir akan terjadi hal-hal yang tidak masuk akal, tinggal mencoba untuk jalankan sampai akhir. Anda harus bisa membuat produk minuman yang jarang ada di dalam perusahaan lain, namun masih dibutuhkan oleh orang-orang, khususnya masyarakat luas di Indonesia.


Bisnis Rumahan dengan Menjual Aneka Gorengan

Bisnis selanjutnya yang bisa Anda coba dengan tidak membutuhkan modal terlalu besar adalah menjual aneka gorengan halal di rumah. Dengan memanfaatkan peralatan masak seadanya, seperti kompor dan wajan yang ada di dapur, Anda dapat mencoba untuk membuat gorengan tahu krispy, tahu petis, serta lainnya.

Perlu diketahui, omzet yang bisa Anda dapatkan ketika menjalankan bisnis rumahan membuka masakan aneka gorengan bisa mencapai puluhan juta rupiah dalam waktu sebulan saja. Di sini Anda bisa menjual gorengan dengan harga yang murah dari tempat lainnya, otomatis orang-orang sekitar akan tertarik untuk mencoba secara langsung.

Jika Anda berhasil membuat orang-orang tertarik untuk mencoba langsung bisnis rumahan ini, tentunya akan membuat omzet harian semakin bertambah. Bahkan apabila lidah pembeli sudah cocok maka mereka secara otomatis akan ikut mempromosikan usaha bisnis Anda di sektor makanan kepada teman terdekat maupun keluarga karena rasanya dinilai cukup enak.

Bisa Anda bayangkan sendiri ketika sedang menjalankan bisnis rumahan dengan menjual aneka gorengan buatan sendiri, apabila mampu membuat orang lain kecanduan karena cita rasa yang khas tentunya membuat keuntungan akan meroket sangat cepat. Tidak perlu membutuhkan waktu lama, Anda bisa menambah penghasilan dengan menjual gorengan.


Buka Jasa Pulsa di Rumah

Selanjutnya, kesempatan untuk membuka bisnis rumahan di bidang jasa sebagai pengisi pulsa elektronik masih terbuka lebar. Seiring perkembangan zaman dan teknologi, tentunya membuat semakin banyak orang membutuhkan pulsa elektronik maupun kuota. Padahal sekarang keberadaan penjual pulsa sudah bisa dikatakan sangat jarang ditemukan di pinggiran jalan.

Untuk itu, Anda harus bisa memanfaatkan jasa pulsa sebagai bisnis rumahan yang bisa menghadirkan keuntungan selangit jika mampu mengelola secara baik. Di sini Anda bisa melakukan promosi secara langsung dengan meminta tolong teman terdekat untuk membantu promosi lewat akun media sosial, seperti instagram dan banyak lainnya.

Jangan lupa untuk membuat harga jual pulsa yang lebih miring dibandingkan tempat lainnya karena selisih harga sedikit saja akan sangat memengaruhi penjualan nantinya. Anda juga bisa menjual pulsa untuk kebutuhan token listrik di mana sekarang sebagian rumah sudah beralih menjadi token pulsa tentu sangat menguntungkan.

Kesempatan untuk melakukan beberapa bisnis di atas masih terbuka lebar dengan keuntungan yang bisa dikatakan tinggi apabila Anda mampu menjalankan secara baik tanpa ada masalah. Mulai sekarang Anda bisa mencoba untuk memulai sebuah bisnis rumahan dengan modal kecil namun keuntungannya besar tanpa harus menunggu lama.


Baca juga: Ide Bisnis Rumahan saat Masa PSBB dan Tips Memulainya

Artikel Terkait
image image
Artikel Baru