Bisnis

10 Peluang Usaha dengan Modal Rp5 Juta

Paskalia-

30 Sep 2019

10 Peluang Usaha dengan Modal Rp5 Juta

Peluang usaha dengan modal Rp5 juta, bagi Anda mendengar kalimat tersebut pasti berpikiran, apakah bisa? Dengan modal Rp5 juta, Anda dapat memulai bisnis kecil-kecilan hingga nantinya usaha tersebut menjadi besar. Sebelum memulai usaha, sebaiknya Anda perlu memperhatikan mengenai kebutuhan konsumen yang penting bagi mereka dan pangsa pasar sehingga dapat memberikan keuntungan bagi Anda.

Jika Anda bingung mengenai peluang usaha dengan modal kecil, berikut akan dipaparkan 10 contoh peluang usaha yang dapat Anda coba.


Usaha Toko Kelontong

Peluang usaha dengan modal minimal pertama adalah toko kelontong. Usaha yang satu ini sampai sekarang masih banyak diminati dan terus ada. Usaha toko kelontong sangat mudah dijalankan. Selain itu Anda dapat membuka usaha di mana saja baik di perkampungan maupun di wilayah perkotaan karena usaha ini sangat luwes. 

Jika Anda ingin hemat, saat mendirikan usaha toko kelontong pergunakan rumah Anda yang kira-kita terdapat ruang kosong sebagai tempat jualan. Hal tersebut dilakukan untuk meminimalkan pengeluaran sehingga modal Rp5 juta Anda fokuskan untuk membeli barang dagangan sesuai kebutuhan.

Saat Anda berbelanja barang dagangan, pastikan Anda membeli barang dagangan yang sangat dibutuhkan konsumen terlebih dahulu, misalnya barang primer. Setelah itu, Anda juga bisa berbelanja barang-barang sekunder yang biasa digunakan oleh konsumen. Pastikan barang-barang di toko Anda lengkap sehingga banyak pembeli datang. Selain itu, hal penting yang tidak boleh ditinggalkan adalah pelayanan terhadap konsumen harus baik, agar pedagang  memiliki citra positif di hadapan konsumen.


Konter Pulsa

Konter pulsa merupakan peluang usaha yang menjanjikan pula. Jika rumah Anda di tempat strategis dan ramai dekat jalan raya pastinya usaha ini sangat direkomendasikan bagi Anda. Konter pulsa sangat dicari-cari banyak orang karena zaman sekarang setiap orang tidak pernah lepas dari smartphone. Agar komunikasi itu dapat berjalan pastinya memerlukan pulsa atau kartu internet. Konter pulsa menjadi usaha yang ramai juga karena diperlukan di semua kalangan.

Jika Anda ingin membeli pulsa dan kartu data, pastikan untuk mencari agen terpercaya dengan menawarkan harga yang murah. Dengan begitu, Anda dapat menjual dengan harga yang murah juga dibandingkan konter lain kepada konsumen.


Katering Rumahan

Jika Anda sangat menyukai masak-memasak, peluang usaha yang satu ini menjadi rekomendasi untuk Anda. Meskipun di rumah, Anda bisa mendapatkan keuntungan dari usaha yang dirilis. Katering makanan merupakan usaha yang banyak diminati, usaha ini selalu dibutuhkan jika terdapat acara besar ataupun acara kecil-kecilan.

Anda dapat menentukan target konsumen dengan menawarkan usaha katering Anda saat acara kecil-kecilan terlebih dahulu, misalnya hajatan, ulang tahun, khitanan, aqiqah, dan acara lainnya. Berawal dari acara kecil nantinya usaha Anda dapat berkembang menjadi usaha katering yang besar. Peluang lain Anda bisa menawarkan melalui media sosial.


Laundry

Jika banyak orang malas mencuci, pastinya mereka akan menyerahkan kepada jasa yang satu ini yaitu laundry. Ini merupakan peluang usaha bagi Anda untuk membantu mereka yang aktivitasnya padat.

Dengan modal Rp5 juta, pastinya Anda dapat mendirikan usaha laundry dengan tempat yang strategis dan harga setiap kilogram yang murah. Anda juga bisa menggunakan rumah Anda untuk membuka usaha laundry. Dengan begitu Anda akan memfokuskan modal usaha untuk barang-barang kebutuhan laundry yang diperlukan. Anda dapat mematok harga per kilogram laundry lebih murah dibanding tempat laundry yang lain.


Makanan Ringan

Peluang usaha yang satu ini juga tidak kalah laris. Makanan ringan seperti keripik kentang, keripik pisang, keripik singkong, dan jenis lainnya dapat Anda manfaatkan untuk usaha bisnis Anda. Langkah awal yang harus Anda lakukan yaitu menentukan satu jenis makanan ringan yang akan dijual agar lebih profesional. Lalu Anda dapat melakukan pengemasan dengan sederhana terlebih dahulu, misal dengan plastik keripik dan label. Untuk bungkusan, Anda dapat menentukan apakah akan menggunakan bungkusan kecil atau besar.

Anda dapat memasarkan produk Anda dengan menjual di daerah tempat tinggal Anda atau dititipkan di warung kelontong dan supermarket. Agar produk makanan ringan Anda dikenal banyak orang,  dapat Anda publikasi dan promosi di media sosial Anda.


Budidaya Ikan Lele

Apabila Anda memiliki lahan yang luas, dapat dimanfaatkan untuk usaha ternak lele. Budidaya lele lebih mudah dilakukan karena lele dapat hidup di  berbagai suhu. Tempat usaha ini tidak membutuhkan tempat yang sangat luas, karena nantinya akan dibuat kolam atau tambak. Anda cukup memanfaatkan terpal sebagai pengganti kolam agar lebih praktis. Usaha ini sangat menguntungkan apabila Anda ulet mengembangkan usaha ini.


Jasa Cuci Motor

Jasa cuci motor merupakan peluang usaha yang laris pula. Tidak perlu tempat yang mewah untuk usaha ini, cukup lokasi yang strategis serta hasilnya bersih dan harga yang standar, maka banyak pengunjung yang akan mendatangi lokasi cuci motor Anda. Lokasi yang dapat Anda pilih bisa rumah Anda sendiri atau menyewa tempat yang strategis.


Menjahit

Jika Anda memiliki kemampuan menjahit, maka manfaatkan keterampilan tersebut untuk membuka usaha. Anda dapat menjahit baju, celana, dan pakaian lainnya. Selain itu Anda juga bisa melayani konsumen yang pakaiannya tidak ada kancing, hak, ataupun sobek. 


Salon Kecantikan

Banyak perempuan ingin merias dirinya, salah satu caranya ia akan mendatangi salon kecantikan. Anda dapat mendirikan salon kecantikan dengan layanan potong rambut dan cuci rambut. Dua hal tersebut menjadi incaran perempuan. Apalagi hasil dari potong rambut dan cuci rambut memuaskan, pasti banyak konsumen yang berdatangan.


Pakaian 

Jika Anda orang yang mengikuti perkembangan zaman mengenai fashion, usaha satu ini sangat rekomendasi bagi Anda. Usaha pakaian merupakan usaha yang dapat dilakukan terutama untuk perempuan. Banyak perempuan ingin mempercantik dirinya dengan gaya berpakaian yang rapi dan anggun. Apalagi pakaian yang mengikuti perkembangan zaman, pasti banyak diminati.

Artikel Terkait
image image
Artikel Baru