Finansial

8 Cara Masuk Akal Menabung di Rumah ala Ibu Rumah Tangga

Kabrina Rian Ferdiani-

30 Jun 2021

8 Cara Masuk Akal Menabung di Rumah ala Ibu Rumah Tangga

Ibu rumah tangga sangat perlu mempelajari cara menabung di rumah agar bisa mengatur keuangan secara bijak. Sebagai ibu rumah tangga terkadang dipusingkan karena harus mengatur uang belanja dan berbagai kebutuhan.

Banyaknya kebutuhan yang harus ditanggung untuk hidup sehari-hari terkadang sangat sulit menyisihkan uang buat ditabung. Maka sangat dibutuhkan tips termudah menabung dari cara sederhana namun hasilnya akan terasa.

Agar cara menabung di rumah bagi para ibu rumah tangga bisa sukses mendapatkan hasil sesuai harapan. Ada beberapa tips berikut ini dapat diterapkan dengan baik sehingga bisa sangat membantu.


Baca juga: Edukasi Finansial dari Drama Korea Populer


1. Jangan Selalu Habiskan Uang Belanja

Cara menabung di rumah paling sederhana yaitu jangan selalu menghabiskan jatah uang belanja harian untuk membeli kebutuhan tidak penting. Bedakan antara kebutuhan penting, pokok atau kebutuhan yang dapat dikesampingkan dulu. 

Catat apakah kebutuhan tersebut masuk ke kebutuhan belanja hari ini ataukah bisa masuk ke kebutuhan belanja minggu depan. Karena jika bisa dimasukkan ke kebutuhan belanja minggu depan maka bisa diatur.

Contoh sederhana saja misalnya budget belanja per hari Rp 50.000 sisakan minimal Rp 10.000 per harinya. Jadi dalam 1 bulan sudah tersedia Rp 300.000 tanpa terasa sehingga bisa ditabung sendiri.


2. Belanja Mingguan Jangan Harian

Tahukah Anda berbelanja harian jauh lebih boros jika dibandingkan dengan belanja mingguan sekaligus. Cara ini terbukti efektif karena membuat Anda lebih mudah menahan diri untuk tidak menghabiskan uang.

Buatlah daftar menu untuk 7 hari kedepan sekaligus kebutuhan apa saja dalam 1 minggu baru berbelanja. Jangan melenceng dari daftar belanjaan yang sudah ditentukan dan harus sesuai budgetnya.

Dengan cara menabung di rumah ini akan lebih mudah mendapatkan sisa dalam satu minggu daripada harian. Semua sudah tercukupi dalam satu minggu sehingga tidak perlu lagi sedikit-sedikit keluar rumah belanja.


3. Cari Harga Grosir

Sebagai ibu rumah tangga jangan hanya memikirkan bagaimana cara menabung di rumah namun cari sumbernya. Seperti mencari harga grosir untuk semua kebutuhan dengan selisih Rp 1.000 – Rp 5.000 sudah lumayan.

Misalnya harga beras jika beli di tempat grosir mendapatkan selisih harga Rp 7.000 maka bisa disisihkan. Belum barang-barang lainnya meskipun Rp 1.000 jika ada banyak yang dibeli jelas terasa selisihnya.

Jangan suka membeli di toko ecer karena harganya pasti jauh lebih mahal maka sebaiknya cari toko grosir. Dari selisih tersebut dapat Anda sisihkan kemudian ditabung sendiri, nanti akan merasakan hasilnya.


4. Simpan Uang Receh

Salah satu cara menabung di rumah paling efektif dapat dimulai dari mengumpulkan dan menyimpan uang receh. Jangan diabaikan meskipun nominalnya kecil namun jika dikumpulkan sudah pasti banyak juga.

Bayangkan saja dalam satu hari minimal tersimpan uang receh Rp 1.000 dalam 30 hari Rp 30.000. Jika uang receh dikumpulkan dalam satu tahun maka Rp 30.000 x 12= Rp 360.000.

Agar recehan Anda selalu aman dan tidak tertarik untuk mengambilnya maka simpan di tempat tertutup. Sampai Anda sendiri tidak menyadari kalau dari uang kecil tersebut sudah terkumpul banyak.


Baca juga: Syarat, Simulasi, hingga Cara agar KPR BRI Cepat Diterima


5. Ikut Arisan Mingguan / Bulanan

Bagi ibu rumah tangga cara menabung di rumah paling mudah dan menguntungkan adalah dengan ikut arisan. Anda bisa menyesuaikan sendiri kemampuan mau ikut yang mingguan atau bulanan saja.

Jika ikut mingguan biasanya setorannya lebih kecil namun hasil yang didapatkan juga tidak terlalu besar. Namun jika ikut bulanan sekali mendapatkan akan terasa hasilnya sebagai simpanan jangka panjang.

Ikut arisan memang sangat rawan penipuan namun Anda dapat mencari kelompok arisan yang terpercaya. Cek dan hitung berapa setorannya serta hasil yang akan didapatkan untuk menentukan keuntungannya.


6. Selalu Cek Pengeluaran Uang

Terlalu fokus ke cara menabung di rumah jangan sampai Anda lupa selalu melakukan pengecekan pengeluaran uang. Jangan sampai hanya terus mengambil uang belanja sampai lupa kalau sudah habis sebelum waktunya.

Melakukan pengecekan sangat penting untuk memastikan kalau uang yang keluar sudah sesuai kebutuhan. Karena terkadang sudah disesuaikan dengan budget namun tidak sadar ada kebutuhan mendadak sehingga harus diambil.

Anda akan kesulitan menabung jika uang belanja selalu habis sebelum waktunya sehingga terus kebingungan. Jadi jangan malas untuk mengecek dengan tujuan memastikan kalau semua sudah sesuai rencana.


7. Simpan Uang di Tempat Khusus

Memiliki uang sisa dari belanja namun mencampurkannya menjadi satu dengan uang lainnya menjadi percuma. Anda tidak akan pernah mengetahui berapa sisa yang sudah didapatkan sehingga malas untuk menabung lagi.

Tipsnya simpan uang tersebut di tempat khusus baik di tempat seperti celengan agar tidak bisa diambil. Bisa juga dengan membuat rekening pribadi khusus sehingga cara menabung di rumah bisa berhasil.

Dengan melakukan perbedaan maka uang belanja bisa digunakan sesuai kebutuhan dan sisanya dikumpulkan sendiri. Anda akan terus bersemangat ketika mengetahui uang sisa sudah terkumpul banyak tanpa disadari.


8. Buat Catatan Uang Belanja

Berbagai cara menabung di rumah tidak akan efektif jika Anda tidak mengetahui tentang tips-tips yang membantu. Termasuk membuat catatan dari pemasukan dan pengeluaran setiap harinya secara detail.

Catatan ini dapat dibuat secara sederhana yang penting Anda sendiri lebih mudah memahami. Jadi tidak harus membuat catatan detail seperti dalam laporan keuangan di akuntansi yang justru membuat pusing.

Dengan adanya catatan sesuai kemampuan Anda dapat digunakan sebagai pengingat apakah sudah sesuai kebutuhan. Jika ternyata kebutuhan minggu ini terlalu banyak maka dapat di tahan di minggu depannya.

Terkadang menabung bagi ibu rumah tangga menjadi hal yang sulit dilakukan karena uang belanja pas-pasan. Namun dengan tips khusus membuat Anda lebih mudah menerapkan cara menabung di rumah.


Baca juga: Atur Keuangan Anda dengan Skala Prioritas Kebutuhan


Kembangkan Dana dan Bantu UMKM Indonesia bersama Modal Rakyat

Dalam berinvestasi atau mengembangkan dana, Anda bisa memilih P2P Lending Modal Rakyat. Dana yang Anda pinjamkan akan disalurkan untuk para pelaku UMKM di Indonesia yang ingin mengembangkan usahanya tersebut. Anda bisa memulai berinvestasi di modal yang minim, yaitu Rp25.000.

Anda dapat meraih imbal balik 15% hingga 25% setiap tahunnya. Kami telah meraih izin dari OJK secara resmi. Gunakan kode BLOG25 untuk mendapatkan bonus saldo Rp25.000. Anda bisa langsung mendaftar menjadi pendana melalui halaman berikut ini. 

Artikel Terkait
image image
Artikel Baru