Bisnis

Lengkap, Berikut Daftar Perusahaan BUMN di Indonesia

Brigitta Winasis-

21 Sep 2021

Lengkap, Berikut Daftar Perusahaan BUMN di Indonesia

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merupakan jenis perusahaan dengan modal sebagian besar atau keseluruhannya menjadi milik negara. BUMN bergerak di berbagai sektor industri dengan tujuan menciptakan kesejahteraan bersama.

Ada beberapa perusahaan milik negara ini juga tersedia di Bursa Efek Indonesia (BEI). Karena itulah, kita bisa membeli sahamnya.

Dalam artikel ini, akan dibahas jenis, bidang, dan contoh perusahaan BUMN. Akan dibahas juga saham-saham BUMN yang bisa Anda beli. Simak sampai habis!


Baca juga: Keren! Ini Dia Daftar 10 Perusahaan Terbesar di Indonesia


Fungsi BUMN

Fungsi utama berdirinya BUMN adalah demi menciptakan kemaslahatan masyarakat. Berikut penjelasannya.

1. Menyediakan produk berupa barang atau jasa bagi masyarakat Indonesia.

2. Menjadi satu di antara berbagai media bagi pemerintah untuk memutuskan kebijakan di bidang perekonomian.

3. Menciptakan lapangan kerja.

4. Menjadi sumber penghasilan atau devisa negara.

5. Menjadi media pengembangan usaha kecil, termasuk UKM dan koperasi.

6. Menjadi simultan atau mendorong terciptanya kesempatan usaha baru.

7. Mengelola sumber daya alam milik negara.

8. Menjadi pelopor pembangunan yang belum terjamah sektor swasta.


Ciri BUMN

Sebagai perusahaan milik negara, BUMN memiliki ciri-ciri yang membedakannya dengan perusahaan swasta. Berikut penjelasannya.

1. Sumber Pendapatan Negara

Salah satu ciri utama BUMN yaitu menjadi sumber pendapatan bagi negara. Perolehan negara selama ini sebagian besar berasal dari BUMN.

Selain itu, BUMN seringkali menjadi penyedia barang atau jasa bagi masyarakat. Dengan begitu, BUMN dapat memberikan pemasukan bagi negara secara berkala.

2. Dikuasai Sepenuhnya oleh Pemerintah

Dalam setiap aktivitasnya, BUMN sepenuhnya dimonitor dan dikuasai oleh negara. Tujuan dari penguasaan ini adalah agar tidak diselewengkan pihak yang tidak bertanggung jawab.

3. Risiko Ditanggung Sepenuhnya oleh Pemerintah

Sehubungan dengan ciri sebelumnya, pemerintah juga menanggung seluruh risiko yang mungkin terjadi. Negara berkewajiban sekaligus berhak sepenuhnya atas operasional BUMN. Dengan begitu, performa BUMN bergantung pada bagaimana pemerintah menjalankannya.

4. Melayani Kepentingan Umum dan Publik

BUMN memiliki tujuan dasar melayani publik. Hal ini dapat diketahui dari keragaman sektor yang dijalankan, misalnya pengadaan listrik, transportasi, air, dan telekomunikasi.

5. Masyarakat Dapat Turut Memiliki Saham

Tidak hanya negara, masyarakat dapat ikut memiliki saham pada BUMN yang bersifat terbuka. Namun kepemilikan saham di luar pemerintah tersebut tidak boleh lebih dari 50 persen.

6. Menyediakan Kebutuhan Rakyat

BUMN memiliki kewajiban menyediakan barang dan/atau jasa yang menjadi kebutuhan pokok masyarakat. Secara sederhana, jika barang dan/atau jasa tersebut tidak disediakan pemerintah, rakyat akan sangat kesulitan.


Dua Jenis BUMN

Sebelum mengetahui cakupan bidang perusahaan BUMN, Anda perlu tahu bahwa BUMN dibagi menjadi dua jenis yakni Persero dan Perum. Berikut pembahasannya.

Perusahaan Perseroan (Persero)

Jenis yang pertama adalah Persero yakni perusahaan yang memiliki sistem bagi saham. Sebagian saham dimiliki oleh negara dan sebagian lagi bisa diperjual-belikan.

Setidaknya 51 persen saham dimiliki negara dengan tujuan utama mencari keuntungan. 

Perusahaan Umum (Perum)

Perum adalah perusahaan yang modalnya dimiliki oleh negara sepenuhnya. Tujuan utamanya adalah demi kemaslahatan bersama, yakni menyuplai barang dan/atau jasa berkualitas baik sekaligus mengejar keuntungan.


Baca juga: Kupas Tuntas Tanda Daftar Perusahaan (TDP) adalah


Daftar perusahaan BUMN

Berikut ini akan dijabarkan daftar perusahaan BUMN yang dibagi berdasarkan sektor kerjanya.

Industri Energi, Minyak, dan Gas Bumi

Industri Manufaktur

Industri Mineral dan Batubara

Industri Pangan dan Pupuk

Industri Perkebunan dan Kehutanan

Industri Kesehatan

Jasa Asuransi dan Dana Pensiun

Jasa Infrastruktur

Jasa Keuangan

Jasa Logistik

Jasa Pariwisata dan Pendukung

Jasa Telekomunikasi dan Media


Baca juga: OJK adalah Lembaga Independen Negara, ini Penjelasannya


Daftar BUMN yang ada di BEI dan Sahamnya Bisa Dibeli

Ada daftar dari perusahaan di atas yang memiliki status perusahaan terbuka dengan kode Tbk. di belakang namanya.

Hal tersebut merupakan tanda bahwa saham perusahaan bisa dibeli. Berikut daftarnya.


Kembangkan Dana dan Bantu UMKM Indonesia bersama P2P Lending Produktif Modal Rakyat

Dalam berinvestasi atau mengembangkan dana, Anda bisa memilih P2P Lending Modal Rakyat. Dana yang Anda pinjamkan akan disalurkan untuk para pelaku UMKM di Indonesia yang ingin mengembangkan usahanya tersebut. Anda bisa memulai berinvestasi di modal yang minim, yaitu Rp25.000.

Anda dapat meraih imbal balik hingga 18% setiap tahunnya. Kami telah meraih izin dari OJK secara resmi. Gunakan kode BLOG25 untuk mendapatkan bonus saldo Rp25.000. Anda bisa langsung mendaftar menjadi pendana melalui halaman berikut ini


Pertanyaan Umum Tentang Daftar Perusahaan BUMN

1. Apa itu PT BUMN?

Perseroan terbatas (PT) merupakan bentuk BUMN yang sebagian atau seluruh modalnya dari pemerintah dalam bentuk saham. Tujuan utamanya adalah mencari keuntungan.

2. BUMN di Indonesia ada berapa?

Sampai 2021, ada 109 perusahaan BUMN di Indonesia yang beroperasi di sejumlah sektor industri.

3. Apa perusahaan BUMN yang masuk daftar peraih BUMN Brand Award 2020?

Ada 47 perusahaan BUMN yang masuk peraih BUMN Brand Award 2020. Berikut di antaranya:

  • Perum Bulog
  • Perum Perhutani
  • Perum Perumnas
  • PT Indonesia Power
  • PT Jaminan Kredit Indonesia
  • PT Jasa Marga (Persero) Tbk
  • PT Pertamina (Persero)
  • PT Pertamina Lubricants
  • PT Perusahaan Listrik Negara (Persero)
  • PT Pindad (Persero)
  • PT POS Indonesia (Persero)
  • PT Pupuk Indonesia (Persero)

4. Apa status pegawai BUMN?

Status pegawai BUMN adalah karyawan, seperti yang berlaku pada karyawan swasta. Karyawan BUMN terikat kontrak perjanjian kerja.

Artikel Terkait
image image
Artikel Baru