28 Sep 2021
Facebook Pixel adalah sebuah plugin yang dilekatkan pada website untuk mencatat lalu lintas atau pergerakan unik pengunjung website. Plugin berbentuk script tersebut akan memahami tindakan calon konsumen.
Ada banyak ciri atau pergerakan yang dicatat oleh Facebook Pixel. Misalnya, ketika ada seseorang yang membuka laman review barang terlalu lama atau bahkan memasukkannya ke dalam keranjang belanja, Facebook Pixel akan mencatatnya sebagai tindakan unik. Catatan ini akan digunakan untuk melakukan tindakan persuasif yang lebih tepat sasaran.
Tindakan persuasif yang bisa dilakukan setelah mengetahui pergerakan unik pengunjung tersebut adalah dengan menampilkan iklan yang sesuai. Ketika seseorang tercatat sedang banyak melihat informasi mengenai smartphone merek tertentu, maka secara otomatis iklan akan menunjukkan penawaran terhadap smartphone tersebut.
Facebook Pixel memang ditujukan untuk para pelaku bisnis digital. Plugin ini sangat berguna untuk melacak target pasar yang tepat. Secara umum, fungsi utama Facebook Pixel adalah sebagai berikut.
Untuk melakukan langkah atau strategi iklan yang tepat, akan lebih mudah apabila Anda mengetahui bagaimana karakter dan tindakan berulang para konsumen. Nah, hal tersebut dapat diketahui melalui pencatatan yang dilakukan oleh Facebook Pixel. Facebook Pixel akan menunjukkan kepada Anda tentang interaksi pengunjung dengan objek tertentu di internet.
Berbeda dengan iklan konvensional, iklan yang disiarkan melalui Facebook Pixel dapat secara acak bergerak dinamis. Oleh karena itu, iklan bisa secara dinamis berganti apabila pengunjung juga berganti.
Pengetahuan tentang data konsumen oleh pelaku bisnis sangatlah penting. Salah satu fungsi ini akan digunakan untuk menawarkan produk yang sesuai dengan yang dicari konsumen. Nah, sebagai media sosial terbesar di dunia yang memiliki data tersebut, Facebook akan membantu dalam pengenalan konsumen yang tepat sasaran.
Tidak hanya mencatat demografi, minat dan bakat, serta kebiasaan tertentu seorang konsumen, Facebook Pixel juga akan mencatat jumlah nominal yang kerap dikeluarkan oleh seseorang. Dengan kata lain, Facebook Pixel akan menargetkan konsumen yang memang telah terbiasa untuk melakukan transaksi secara digital.
Facebook Pixel memiliki berbagai tools yang dapat digunakan untuk mempermudah langkah-langkah kampanye atau pengiklanan. Ada berbagai matriks yang dapat digunakan untuk mengumpulkan data dan perencanaan, seperti biaya bayar tiap konversi atau biaya bayar per lead.
Baca Juga: Cara-Cara Gratis Mengiklankan Situs Web Bisnis Anda
Menggunakan Facebook Pixel tentunya bukan tanpa tujuan dan tanpa keuntungan. Akan ada berbagai kemudahan dan keuntungan bagi Anda, seperti yang dijelaskan berikut ini.
Karena memasang Facebook Pixel akan mencatat tindakan unik yang dilakukan oleh calon konsumen, maka penawaran yang dilakukan bisa lebih tepat karena sesuai dengan yang diinginkan oleh konsumen tersebut.
Karena konsumen yang disodori iklan merupakan konsumen yang memang sedang menginginkan barang tersebut, maka potensi untuk melakukan transaksi menjadi lebih tinggi. Hal ini secara langsung berhubungan dengan meningkatnya penjualan produk yang ditawarkan.
Facebook Pixel memungkinkan Anda untuk melihat kinerja iklan yang Anda keluarkan. Anda akan dapat memahami bagaimana ikan tersebut memengaruhi atau tidak mempengaruhi seseorang ketika melihatnya.
Tindakan yang dilakukan oleh konsumen atau pengunjung website akan dicatat oleh Facebook Pixel, termasuk transaksi yang mereka lakukan. Berbagai event atau tindakan konsumen yang dicatat oleh Facebook Pixel, dan nantinya dapat diolah, adalah sebagai berikut.
1. Mengunjungi web, yaitu pencatatan ketika konsumen tertentu mengunjungi website. Dalam hal ini, pencatatan tidak termasuk pada aktivitas konsumen tersebut di dalam website.
2. Melakukan pencarian kata kunci tertentu, yaitu ketika pengunjung melakukan searching keyword pada website.
3. Melakukan uji coba, yaitu ketika pengunjung website memilih layanan atau produk gratis sementara.
4. Melakukan langganan, yaitu ketika pengunjung menggunakan produk atau layanan berbayar.
5. Mengirim permohonan, yaitu ketika pengunjung website bersedia melakukan langganan produk atau langganan penawaran.
6. Membuat jadwal atau add to wishlist, yaitu ketika pengunjung menandai dan akan mengunjungi kembali.
7. Melakukan pembelian atau add to cart, yaitu ketika pengunjung atau konsumen menekan tombol belanja tetapi belum menyelesaikan pembayaran.
8. Melakukan pembayaran, yaitu ketika pengunjung website melakukan pembayaran dan menerima tanda transaksi.
9. Prospek, banyak konsumen dengan sadar memberikan informasi kontak untuk nantinya dihubungi terkait produk.
10. Selain itu, beberapa peristiwa yang akan dicatat oleh Facebook Pixel adalah seperti ketika pengunjung memberikan informasi tertentu selama melakukan proses pembayaran, pengunjung menambahkan daftar belanjaan, pengunjung menyelesaikan pendaftaran dalam formulir tertentu, pengunjung memberi donasi, dan lainnya.
Baca Juga: Memanfaatkan Youtube Ads untuk Mempromosikan Brand
Ada dua langkah yang harus dilakukan untuk membuat Facebook Pixel bekerja pada website. Pertama-tama, Anda harus membuat Facebook Pixel melalui laman yang disediakan oleh Facebook.
1. Untuk membuat Facebook Pixel, silakan masuk ke laman Facebook Event Manager. Terlebih dahulu Anda harus login ke akun Facebook yang aktif digunakan.
2. Klik “Hubungkan Sumber Data” atau tanda (+) berwarna hijau yang terletak di bawah foto profil. Pilih “Web”.
3. Selanjutnya silahkan pilih “Facebook Pixel” dan “Hubungkan”. Tambahkan juga “Nama Pixel” yang akan digunakan.
4. Masukkan alamat url situs web yang ingin dipasang Facebook Pixel, lalu klik “Lanjutkan”’.
Selanjutnya, ada 3 langkah yang dapat digunakan untuk memasukkan Facebook Pixel ke dalam website. Anda bisa memasukkan Facebook Pixel secara manual, integrasi partner, dan melalui petunjuk email yang akan dikirimkan oleh pihak Facebook.
1. Silakan masuk ke laman “Facebook Event Manager” dan pilih Facebook Pixel yang akan digunakan. Dalam contoh ini, pilih Facebook Pixel yang sebelumnya Anda buat dan beri nama.
2. Setelah itu, “Klik Lanjutkan Penyiapan Pixel”.
3. Lanjutkan dengan memilih “Facebook Pixel” dan “Hubungkan”.
4. Silakan pilih “Install Kode Secara Manual” untuk mendapatkan kode script tertentu.
5. Setelah mendapatkan kode Facebook Pixel tersebut, silakan masuk ke pengaturan website. Cari template atau header situs website di platform web yang digunakan. Letakkan kode Facebook Pixel yang sebelumnya sudah dicopy pada area bagian bawah header atau di atas tag head penutup.
6. Sampai pada tahap ini sebenarnya penyiapan Facebook Pixel sudah selesai dilakukan. Lakukan pengaturan tambahan seperti menyiapkan fitur penyiapan peristiwa atau lainnya.
1. Buka Facebook Event Manager.
2. Silakan pilih pixel yang akan digunakan, yaitu pixel yang baru saja Anda buat.
3. Setelah itu, “Lanjutkan Penyiapan Pixel”.
4. Lanjutkan dengan “Gunakan Partner” dan pilih dari daftar pilihan partner.
5. Akan ada langkah lanjutan dan silahkan ikuti petunjuk tersebut.
1. Sama seperti dua langkah sebelumnya, silahkan buka halaman “Facebook Event Manager”.
2. Lanjutkan dengan memilih pixel yang telah dibuat dan “Lanjutkan Penyiapan Pixel”.
3. Klik “Petunjuk Email” dan masukan email penerima.
4. Selesaikan dengan klik “Kirim”.
Baca Juga: Pentingnya Digital Marketing untuk Bisnis Kecil, ini Tipsnya
Di era yang serba digital, pengembangan bisnis ke arah digital sangat penting untuk dilakukan. Alih-alih melakukan penjualan secara konvensional, penjualan akan lebih efektif dilakukan melalui iklan di internet. Namun, tidak bisa dipungkiri bahwa hal tersebut harus memerlukan budget yang lebih untuk menggerakkan sumber daya manusia yang mumpuni.
Untungnya, pelaku bisnis ini semakin mudah untuk mengajukan modal dari Modal Rakyat. Modal Rakyat adalah medium yang menjembatani kerjasama antara sumber modal dengan pelaku bisnis. Untuk mengetahui lebih banyak tentang penggunaan modal dari Modal Rakyat, klik ini.
Facebook Pixel adalah sebuah plugin berbentuk kode-kode yang yang dipasang pada sebuah website. Tugas utama Facebook Pixel adalah mencatat tindakan unik oleh pelanggan atau pengunjung website. Catatan tindakan unik tersebut akan digunakan sebagai referensi dalam mengajukan iklan atau melakukan penawaran tertentu oleh pemilik website kepada pengunjungnya.
Facebook Pixel disediakan secara gratis oleh Facebook. Anda bisa memanfaatkan semua fitur tanpa membayar apapun. Namun, banyak pihak yang menganggap bahwa menjalankan Facebook Pixel cukup rumit sehingga lebih baik untuk membayar pihak ahli.