11 Sep 2020
Dunia finansial tidak lepas dari inovasi baru salah satunya investasi online yang sedang populer saat ini. Investasi memiliki manfaat dalam jangka panjang sebagai jaminan akan masa depan. Selain untuk memenuhi kebutuhan pokok, investasi juga bisa menjamin pendidikan dan hari tua Anda bersama keluarga.
Ada berbagai jenis investasi bisa Anda pilih sesuai keinginan, baik secara konvensional maupun online. Berinvestasi tidak mengenal usia, semakin dini Anda mengenal investasi semakin terjamin masa depan Anda. Oleh karena itu, manfaatkan masa muda untuk hal bermanfaat salah satunya berinvestasi.
Bentuk investasi online paling cocok untuk kalangan remaja adalah P2P Lending. Seiring perkembangan teknologi, banyak pengusaha atau UKM mulai merintis bisnisnya. Pelaku UKM sangat membutuhkan investor untuk menanamkan modal sebagai investasi. P2P Lending memiliki struktur dan skema jelas serta transparan, sehingga cocok untuk anak-anak muda.
Baca juga: Modal Rp100 Ribu Bisa Investasi Online? Ini Tipsnya!
P2P Lending merupakan investasi yang dilakukan dengan mempertemukan pelaku bisnis atau UKM dengan investor melalui platform digital. Peer to Peer Lending ini memiliki hubungan saling menguntungkan, sehingga terjalin kerja sama baik dan terjamin. Pelaku UKM bisa mendapatkan modal tambahan, dan investor bisa menanamkan modalnya sebagai tabungan.
Investasi online ini sangat menguntungkan, karena memiliki bunga besar dan return tinggi. Setiap tahun, Anda bisa mendapatkan minimal 15% bunga bahkan bisa lebih dari itu. Selain menguntungkan, P2P Lending juga mudah dilakukan dan tidak membutuhkan modal besar untuk mulai berinvestasi.
Finansial teknologi semakin canggih memberikan banyak inovasi baru yang bermanfaat. Inovasi tersebut dalam berbagai bentuk, salah satunya P2P Lending. Namun, Anda tetap harus teliti dalam memilih fintek yang menyediakan layanan tersebut. Hal ini bertujuan untuk menghindari risiko tidak diinginkan dan meminimalkan risiko yang mungkin terjadi.
Investasi online P2P Lending menjadi pilihan paling cocok untuk investor muda maupun pemula. Bahkan investasi ini bisa dilakukan oleh kalangan karyawan dengan gaji minim, atau para mahasiswa. Untuk merintis kesuksesan harus dimulai sejak remaja, salah satunya dengan berinvestasi. Karena itu, pilih investasi P2P sebagai alternatif pertama masuk dalam dunia investasi.
Untuk memulai investasi online, Anda harus memilih platform terpercaya dan dapat diandalkan. Platform harus menyediakan verifikasi data valid sesuai peraturan OJK yang berlaku. Dengan verifikasi tersebut, pendanaan dan transaksi bisa dilakukan dengan mudah dan legal.
Untuk mendapatkan izin verifikasi, data yang dimasukan harus benar dan valid. Jika ada data tidak terbaca oleh sistem, tentu saja verifikasi akan gagal. Platform yang terjamin menyediakan produk investasi yang transparan dan terstruktur dengan baik. Kevalidan data harus dilakukan oleh investor sebelum memulai investasi.
Platform juga menyediakan berbagai pilihan instrumen investasi online dan UMKM yang telah dianalisa terlebih dahulu. Investor bisa memilih sendiri UMKM yang diinginkan untuk berinvestasi. Melalui UMKM tersebut, Anda bisa mendapatkan profit menguntungkan dalam waktu dekat, seiring dengan berkembangnya usaha yang dipilih.
Selain itu, Anda juga harus memahami fact sheet dari finansial teknologi yang dipilih. Fact sheet ini berisi ringkasan mengenai sejarah perusahaan, performa, profil dan sebagainya dalam bidang pengelolaan dana finansial. Melalui fact sheet tersebut, Anda bisa mempertimbangkan dengan matang untuk memulai berinvestasi.
Sebagai investasi online yang cocok untuk anak muda, P2P Lending memiliki ketentuan sendiri yang harus dipatuhi. Ada poin penting harus dicermati dan tidak boleh dilupakan sebelum melakukan investasi. Untuk mendapatkan manfaat besar, Anda harus memverifikasi akun setelah mendaftarkan diri.
Tidak sedikit calon investor yang lupa akan hal ini, sehingga hasil yang diperoleh tidak memuaskan. Verifikasi data ini bertujuan untuk mengklaim dana secara resmi dan valid. Dana yang tidak diverifikasi bisa hilang dan akan merugikan Anda. Oleh karena itu, pastikan Anda melakukan verifikasi dengan benar sesuai prosedur.
Perhatikan hal kecil ini saat melakukan investasi online P2P Lending agar proses berjalan dengan lancar. Bagi kalangan muda yang ingin terjun di dunia investasi atau fintek, jangan lupa untuk memahami edukasi investasi terlebih dahulu. Melalui P2P Lending, Anda turut andil dalam mengembangkan perekonomian Indonesia dan kesejahteraan pelaku UKM.
Banyak manfaat bisa Anda dapatkan setelah berinvestasi, termasuk P2P Lending. Sebagai investasi jangka pendek, P2P memberikan keuntungan memuaskan bagi kemajuan bisnis. Efek positif yang diberikan tidak hanya untuk investor, namun bagi para pelaku UKM yang dipilih.
Salah satu manfaat dari investasi online P2P Lending adalah return yang besar. Anda bisa mendapatkan profit mulai dari 15% hingga 25% setiap tahun dalam satu UMKM. Namun, Anda juga harus cermat dalam memilih platform untuk berinvestasi, agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
Sama seperti investasi lainya, P2P Lending memiliki risiko berbeda-beda. Untuk mengetahui risiko tersebut, Anda bisa melihat skor kredit UMKM serta bunga yang diperoleh. Jika bunga atau keuntungan yang diperoleh tinggi, risiko yang harus ditanggung juga tinggi, karena keduanya berbanding lurus dalam dunia investasi.
Bagi Anda yang tertarik dengan instrumen investasi P2P Lending, Anda bisa memilih platform Modal Rakyat. Finansial teknologi ini menyediakan produk investasi terjamin dengan keuntungan yang memuaskan. Anda bisa mendapatkan profit hingga 25% per tahun melalui investasi online P2P Lending Modal Rakyat.
Baca juga: Cara Kerja P2P Lending dan Manfaatnya untuk Masyarakat