Finansial

Tips Menabung Emas untuk Penuhi Dana Pendidikan Anak

Kabrina Rian Ferdiani-

15 Apr 2021

Tips Menabung Emas untuk Penuhi Dana Pendidikan Anak

Bagi setiap orang tua, memberikan yang terbaik dalam hal akses pendidikan yang berkualitas adalah prioritas utama. Namun, dengan biaya yang tidak murah menjadi hal yang perlu diperhatikan agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan, seperti misalnya berhutang demi dana pendidikan anak.

Pertanyaannya adalah bagaimana perencanaan yang tepat dalam memenuhi dana pendidikan anak? 

Salah satu cara terbaik dalam menyiasati mahalnya biaya pendidikan adalah dengan berinvestasi. Cara ini dapat membantu Anda agar dana yang dikumpulkan, nilainya tidak tergerus oleh inflasi.

Oleh karena itu, jaminan kecukupan dana tidak akan terpenuhi hanya dengan tabungan biasa. 

Berinvestasi emas adalah salah satu cara terbaik dalam mengumpulkan dana pendidikan anak. Investasi emas yang dapat dilakukan adalah dengan cara nabung emas secara rutin dari biaya yang telah dianggarkan bersumber dari penghasilan dan/atau tambahan penghasilan.


Baca juga: Kumpulkan Tabungan Pendidikan Anak dengan Langkah Cerdas ini


Beberapa alasan menabung emas adalah pilihan yang tepat 

Tahan terhadap inflasi

Kenaikan harga emas yang cenderung meningkat dalam jangka yang panjang, dapat mengalahkan nilai inflasi. Merujuk pada data inflasi di Indonesia, rata-rata setiap tahun nya nilai inflasi bergerak di kisaran 5 persen. Sementara itu, rata-rata kenaikan harga emas tiap tahun nya sekitar 10-20 persen. 

Selain itu, meski nilai mata uang meningkat atau menurun, harga emas memiliki nilai yang stabil. Bahkan, emas terbukti memiliki ketahanan kinerja yang baik meskipun terdapat permasalahan ekonomi, contoh nyata nya adalah di tengah pandemi, harga emas justru mengalami kenaikan yang tajam. 

Memiliki nilai universal 

Karakteristik unik yang dimiliki emas dibanding aset investasi lainnya adalah sifat universalitas, yakni dikenal dan dihargai dimana-mana. Penggunaan emas yang telah lama hadir sejak jaman dulu sebagai tolak ukur alat tukar dan mata uang, akan memberikan keamanan finansial serta kepastian dalam berinvestasi.

Mudah dicairkan 

Dikarenakan karakteristik nya yang dihargai dimana-mana, Anda dapat dengan mudah mencairkannya menjadi uang tunai. Tentunya pencairan dengan uang tunai, akan menggunakan harga emas di hari Anda menjualnya. 

Setelah Anda mengetahui keunggulan investasi emas, Anda dapat menerapkan langkah-langkah dibawah ini untuk menabung emas dalam menyiapkan dana pendidikan anak, 


Baca juga: 7 Kesalahan dalam Mempersiapkan Dana Pendidikan Anak


Cara menabung emas untuk dana pendidikan anak 

Hitung biaya pendidikan saat ini

Pertama-tama, untuk menyiapkan dana pendidikan adalah dengan menghitung biaya pendidikan yang dibutuhkan. Anda dapat mencari tahu lebih lanjut berbagai informasi biaya sekolah yang dipilih. 

Kalkulasikan dana yang dibutuhkan berangkat dari uang pangkal, spp bulanan serta biaya lainnya. Misal, setelah dihitung secara keseluruhan dibutuhkan sekitar Rp 75 juta untuk dana pendidikan SD dan SMP. 

Proyeksi biaya yang dibutuhkan di waktu yang akan datang

Rata-rata, kenaikan biaya pendidikan per tahun sebesar 10%, oleh karena itu apabila Anda memiliki waktu sekitar 5 tahun untuk mengumpulkan biaya dengan jumlah diatas, maka biaya yang dibutuhkan sesungguhnya adalah Rp120,788,250. 

Konversikan biaya yang dibutuhkan dengan besaran gramasi emas 

Lalu, untuk mengetahui seberapa besar emas yang dibutuhkan, perlu dikonversikan dengan harga emas. Misalnya, harga per tanggal 1 April 2021 adalah Rp922,000. Maka untuk kebutuhan dana pendidikan diatas dibutuhkan emas setara dengan 131 gram. Anda dapat menyiasati nya dengan menabung emas secara rutin per bulan dimana dianggarkan dana untuk menabung sekitar 2,18 gram. 

Disiplin dengan tujuan yang ingin diraih 

Setelah mengetahui jumlah gramasi emas yang diperlukan agar dana pendidikan dapat tercukupi, maka hal yang perlu diingat lainnya adalah disiplin dalam menabung emas sehingga masa depan anak Anda dapat terjamin. Dilengkapi dengan perencanaan keuangan yang baik sehingga dana yang disisihkan tidak mengganggu arus kas rumah tangga. 

Dengan menerapkan hal tersebut, tentunya Anda dapat mudah merencanakan persiapan dana pendidikan anak dengan menabung emas. Menabung emas pada umumnya dilakukan dengan membeli emas fisik di butik emas resmi. Namun, jika Anda menyimpan sendiri emas batangan di rumah, memiliki risiko yang cukup besar apabila terjadi hal yang tidak diinginkan. Alternatifnya, Anda bisa saja menyimpan emas di institusi keuangan tertentu akan tetapi terdapat biaya administrasi dan penyimpanan yang tidak sedikit. 

Tapi, Anda kini tidak perlu khawatir karena terdapat cara menabung emas yang lebih praktis dan aman dengan cara menabung emas di platform digital. Salah satu nya adalah menabung emas yang ditawarkan oleh IndoGold


Baca juga: Alasan Investasi Emas Tidak Pernah Mati dan Terus Diminati


Menabung emas secara online

Kini, menabung emas secara online menjadi pilihan masyarakat dalam mewujudkan tujuan finansial nya, salah satu nya adalah menyiapkan dana pendidikan anak. Mari simak beberapa manfaat tabungan emas online, sebagai berikut: 

Pembukaan tabungan yang mudah 

Tahapan yang mudah, umumnya hanya mengisi data diri lalu mengunggah dokumen yang diperlukan seperti KTP dan NPWP, kemudian hanya dalam hitungan 1x24 jam, Anda telah memiliki akun tabungan emas dan siap untuk digunakan. 

Harga emas pun biasanya diperbaharui secara real time, sehingga Anda dengan mudah dapat memantau dana yang telah Anda sisihkan untuk menabung emas. Selain itu, Anda dapat menabung emas kapanpun dan dimanapun. 

Terjangkau dengan modal yang minim

Keuntungan lain dari menabung emas secara online adalah terjangkau. Dapat dimulai dengan modal yang minim dibandingkan membeli emas fisik mulai dari besaran satu gram. 

Dengan dana yang relatif kecil, tentu nya meringankan Anda sehingga tidak mengganggu arus kas dari pos-pos pengeluaran yang telah dianggarkan. 

Proses transaksi yang cepat dan menguntungkan 

Hanya dengan hitungan beberapa menit, pembelian emas dalam jumlah yang Anda lakukan, secara otomatis diperbaharui. 

Dapat dicairkan kapanpun atau ditukar dengan emas fisik 

Apabila nominal tabungan emas yang telah dikumpulkan dirasa cukup untuk memenuhi dana pendidikan anak, dapat dicairkan dengan mudah menjadi uang tunai. Atau bahkan apabila Anda ingin menukarkan dengan emas fisik, dapat langsung dikirim ke rumah Anda.


Kembangkan Aset Bersama Modal Rakyat

Modal Rakyat adalah platform P2P Lending yang mempertemukan antara pelaku UMKM yang membutuhkan pinjaman modal usaha (borrower) dan juga lender atau pemberi pinjaman. Kami sudah berdiri sejak 2018 dan berhasil menyalurkan pinjaman sebesar 1 triliun Rupiah. Modal Rakyat juga sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK.

Sebagai lender, Anda bisa mendanai mulai dari Rp25.000 saja. Anda juga akan mendapatkan keuntungan hingga 25% per tahun. Yuk, mendanai UMKM sekarang! Daftarkan diri Anda di sini dan gunakan kode promo BLOG25 untuk mendapatkan saldo gratis Rp25.000.

Bergabung juga dengan akun telegram Modal Rakyat untuk mendapatkan informasi peluang pendanaan paling update.

Artikel Terkait
image image
Artikel Baru